Selasa, 06 Desember 2011

OPTIMASI PENDAPATAN USAHA TANI BERPOLA DIVERSIFIKASI

Oleh : Asmina Herawaty Sinaga
Dosen Koperasi Wil. I dpk. Pd. Fak. Pert. UDA Medan
Abstrak
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui luas lahan yang optimum diusahakan oleh petani untuk setiap jenis tanaman yang diusahakan dengan pola diversifikasi tiga jenis tanaman dan untuk mengetahui pendapatan maksimum dari kombinasi usaha tani yang dilakukan oleh petani.
Hasil penelitian menunjukan bahwa alokasi penggunaan lahan untuk setiap cabang usaha tani tanaman berpola di verifikasi tiga cabang usaha tani belum optimum, sehingga pendapatan yang diperoleh tani pada saat sekarang juga belum optimum.
Melalui perhitungan optimasi, keuntungan maksimum diperoleh bila padi sawah diusahakan seluas 0,46 Ha, jagung seluas 0,31 Ha dan kacang tanah seluas 0,23 Ha.
Kata kunci : Optimasi ; Diverifikasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar